Sekolah Berbasis Teknologi
Harau (21/10/2024) - Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) merupakan suatu pelatihan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan atau skill siswa dalam memimpin. Salah satu tujuan latihan kepemimpinan siswa yaitu untuk membangun karakter pribadi (personality) supaya semakin kuat. LDK tahun ini di angkat dengan tema "Bangun Jiwa kepemimpinan yang humanis, Apik, dan Berintegritas"
Semua pengurus MPK/OSIS SMA Negeri 1 Kecamatan Payakumbuh 2024 / 20025 harus mengikuti LDK karena memiliki banyak manfaat. LDK tahun ini dilaksanakan pada hari Senin, 21 Oktober 2024 sampai dengan Rabu, 23 Oktober 2024. Kegiatan LDK dilaksanakan di Aula Homestay Alhamdulillah Harau, dengan memberikan materi-materi dasar kepemimpinan. Acara ini diselenggarakan selama 3 hari dengan peserta bermalam di Penginapan homestay Alhamdulillah Harau. Kegiatan ini diisi oleh materi-materi yang disampaikan langsung oleh narasumber dari Ar-Royyan Training Center bersama Bapak Yomi Trinanda,S.Pd dan Bapak Syarif In'amullah Jawad,S.T.
Kegiatan ini di mulai dengan acara pembukaan oleh bapak Syafrudin Kepala Cabang Dinas Wilayah IV Sumatra barat. Dalam kata sambutan nya beliau menyampaikan harapan agar peserta LDK mampu mendapatkan karakter kepemimpinan yang baik. Dalam acara pembukaan juga hadir bapak asricun sebagai pengawas manajerial SMA Negeri 1 Kecamatan Payakumbuh yang juga berpesan bahwa pemimpin harus mampu melihat kondisi dengan mengubah cara pandang untuk kesuksesan organisasi yang di pimpinnya .
Setelah Kepala SMA Negeri 1 Kecamatan Payakumbuh, bapak Firdaus Delfi Andi kadona, MPd menyerahkan peserta kepada team trainer acara di mulai dengan materi konsep diri, keyakinan kelas dan kepemimpinan diri. Serta di malam hari dilanjutkan dengan materi kesekretariatan.
Diharapkan dengan LDK ini peserta mampu menyerap materi dengan maksimal, mengamalkannya, kemudian menyebarkan kepada siswa lainnya, sehingga tercapai karakter siswa SMAN 1 Kecamatan Payakumbuh yang jujur, disiplin dan berprestasi sesuai dengan visi sekolah.
Komentar (0)